Kisah Bayi Tertukar
Bogor—Kisah tragis tertukarnya dua bayi, GL (1 tahun) dan GB (1 tahun), di Kabupaten Bogor masih menjadi perbincangan yang mengguncang hati. Semua bermula dari kekhawatiran seorang ibu, Siti Mauliah (37), yang melahirkan melalui operasi sesar di Rumah Sakit Sentosa Bogor pada 18 Juli 2022.
Bayi laki-laki yang lahir dari operasi Siti adalah anak keempatnya yang diberi nama MRG atau GL. Ini adalah pertama kalinya Siti melahirkan di rumah sakit karena mengalami pendarahan selama kehamilannya, yang memaksa dia menjalani operasi sesar.
Kehawatiran Pertama
Sehari setelah melahirkan, pada 19 Juli 2022, Siti menyusui dan merawat bayinya. Setelah mengganti popok dan merawat sang bayi, ia mengembalikan bayinya ke ruang rawat bayi. Di sinilah mereka berdua terpisah untuk pertama kalinya.
Ketika Siti pulang dari rumah sakit pada 21 Juli 2022, dia merasa ada kejanggalan pada bayi yang dibawanya. Baik fisik maupun warna pakaian bayi tersebut terasa berbeda. Perasaan ini mengganjal hati Siti, meskipun sang suami, Tabrani, yakin bahwa bayi yang digendongnya adalah anak mereka.