Lama di Teater bantu Reza Rahardian dalami peran

Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

Selebriti.co.id – Pengalaman lama  berkecimpung di dunia teater membantu aktor Reza Rahardian dalami peran di film “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas” karya sutradara Edwin.

Menurut Reza, salah satu hal menonjol dari film “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas” adalah pemakaian bahasa Indonesia yang sangat baku.

Bacaan Lainnya

“Dari bahasa, saya merasa beruntung karena keterlibatan saya di panggung teater memberikan pelajaran untuk mengolah kata-kata dan bahasa-bahasa yang dianggap baku dan tidak kekinian dan jarang digunakan anak-anak zaman sekarang. Dan itu membantu sekali untuk menyelami karakter lebih baik dengan naskah yang ada,” kata Reza di Jakarta, dikutip Kamis.

Menurut Reza, dibutuhkan persiapan yang matang terutama dalam proses pra-produksi. Reading naskah   dan persiapan yang matang akan sangat membantu dalam mengeksekusi adegan demi adegan.

Di Film ini Reza memainkan karakter yang berbeda sama sekali. Jika di Film-film Reza sebelumnya selalu memainkan pemeran utama, dalam film ini Reza berperan sebagai tokoh Budi Baik, yang merupakan karakter pendukung. Ia mengaku tidak ada kekhawatiran dalam mengambil peran selain tokoh utama (protagonis) di sebuah film.

Sementara, pemeran utama yaitu Marthino Lio sebagai Ajo Kawir, mengatakan ini adalah pengalaman yang sama sekali baru baginya.

Film ini akan tayang di bioskop Indonesia mulai 2 Desember mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar