Rio Dewanto Ingin Ketuk Hati Pemerintah, Lewat Film Dokumenter

selebriti.co.id – Melalui kejadian konflik agraria yang terjadi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara, beberapa waktu yang lalu kini aktor Rio Dewanto yang sangat bersimpati dengan kejadian tersebut, dimana ia membuat sebuah film dokumenter. Rio yang mengunjungi Desa Mekar Jaya pada 7 Desember 2016 lalu, melalui channel YouTubenya merilis dokumenter mengenai konlflik agraria yang terjadi di Langkat.

Perlu kita ketahui, bahwa konflik agraria di Langkat ini merupakan bentrok yang terjadi akibat dari penggusuran secara paksa yang dilakukan terhadap para petani di Desa Mekar Jaya. Dimana konflik yang terjadi di Langkat terjadi setelah masuknya PT Langkat Nusantara Kepong Malaysia, yang akan mengambil alih operasional PTPN II Kebun Gohor Lama. Dalam kejadian ini, perusahaan asal Malaysia itu tengah berupaya menggusur para petani.

Bacaan Lainnya

Melalui video kurang lebih berdurasi 13 menit ini, tentu saja Rio berharap bisa mengetuk hati masyarakat serta pemerintah pada kondisi yang di alami para petani di Desa Mekar Jaya tersebut, pada beberapa waktu yang lalu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *