Syakir Daulay Bikin Rumah Produksi Film “Jomblo” dengan Tujuan Mulia

Sumber : Tangkapan layar instagram SYAKIRDAULAY-01-INSTAGRAM@SYAKIR DAULAY

Film “Imam Tanpa Makmum” memiliki latar belakang yang mendalam, bermula dari keprihatinan Syakir saat melihat banyak temannya menikah hanya untuk menghindari perbuatan zina tanpa mempersiapkan diri sebagai imam dalam rumah tangga. Menurutnya, menikah bukan hanya tentang menjalin hubungan yang halal, tetapi juga tentang bagaimana mencari imam yang baik.

“Harapannya, film ini sukses dan banyak ditonton oleh masyarakat. Tetapi yang lebih penting, saya berharap bahwa film ini akan membantu orang untuk lebih mempersiapkan diri mereka sebagai seorang imam. Seorang imam yang baik tidak hanya bisa mengungkapkan perasaan kepada seseorang yang mereka cintai, tetapi juga bisa membimbing orang yang mereka cintai,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya

Dengan semangatnya yang besar dan tekad untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat melalui dunia perfilman, Syakir Daulay membuktikan bahwa langkah berani untuk menciptakan rumah produksi film dengan nilai-nilai yang kuat dapat menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *