Patimban terletak strategis di dekat kawasan industri Bekasi dan Karawang, yang merupakan pusat industri utama di Indonesia.
Kawasan ini memiliki lebih dari 3.500 pabrik dari 25 negara berbeda, termasuk perusahaan besar seperti Toyota, Hyundai, Unilever, dan Samsung.
Dengan adanya pelabuhan ini, arus barang dari dan ke kawasan industri tersebut akan semakin lancar, meningkatkan daya saing industri Indonesia di pasar global.
2. Kawasan Industri Hijau di Kalimantan Utara: Masa Depan Energi Bersih Indonesia
Proyek berikutnya yang tidak kalah penting adalah Kawasan Industri Hijau di Kalimantan Utara. Proyek ini memiliki nilai investasi yang sangat fantastis, mencapai 1.132 miliar USD atau sekitar Rp 2.000 triliun.
Kawasan ini terletak sekitar 185 km dari IKN Nusantara, tepatnya di Kabupaten Bulungan. Dengan luas lahan sekitar 30.000 hektar, kawasan industri ini akan menjadi pusat bagi pengembangan industri petrokimia, smelter alumina, pabrik besi dan baja, serta pabrik baterai kendaraan listrik.
Pada tahun 2023, pembangunan kawasan ini dimulai dengan ground breaking pabrik petrokimia. Investasi awal mencapai 24 miliar USD, dan diperkirakan akan menciptakan sekitar 100.000 lapangan kerja serta transfer teknologi yang signifikan bagi Indonesia.
Kawasan ini juga diperkirakan akan memberikan kontribusi besar bagi ekspor Indonesia, mencapai 30% dari total ekspor nasional pada tahun 2029.