Liga 2 – PSIM Yogyakarta akan bertandang ke markas Nusantara United FC pada Senin, 7 Oktober 2024, 15.00 WIB.
Pertandingan ini merupakan match kelima bagi Laskar Mataran dalam Liga 2 2024-2025 di Grup 2. Pertandingan kedua tim akan digelar di Stadion Kebo Giro, Boyolali, Jawa Tengah.
Latar Belakang Pertandingan
Kedua tim memasuki pertandingan ini dengan motivasi yang berbeda. PSIM Yogyakarta, di bawah arahan pelatih Seto Nurdiyantoro, baru saja merasakan dua hasil buruk, di mana mereka hanya mampu mengumpulkan satu poin dari dua laga terakhir—kekalahan 1-3 dari Persipa dan hasil imbang 0-0 saat menjamu Persijap Jepara.
Ini jelas menjadi tamparan bagi tim yang sebelumnya meraih dua kemenangan beruntun di awal kompetisi, termasuk kemenangan 3-0 atas Adhyaksa FC dan 1-0 melawan Bhayangkara Presisi FC.
“Laga ini akan sangat penting bagi kami untuk kembali ke jalur kemenangan yang sudah kami rindukan.
Kami tidak ingin terbebani oleh hasil buruk sebelumnya dan harus tampil lepas,” kata Seto Nurdiyantoro saat jumpa pers. Pelatih berpengalaman ini menekankan pentingnya kebugaran fisik dan mental pemain menjelang pertandingan.
Baca juga: PREDIKSI Liga 2 2024/2025, Nusantara United vs PSIM Yogyakarta, Misi Amankan Posisi
Kesiapan Tim PSIM
PSIM menghadapi tantangan berat, terutama dengan kondisi pemain yang tidak sepenuhnya fit. Salah satu pemain kunci, Samuel Christianson, masih dalam pantauan medis setelah mengalami cedera pada laga terakhir.